Thursday, May 4, 2017

NASI LIWET BAKAR




NASI LIWET BAKAR
By : xanderskitchen, berbagiresep

Bahan :
4 cup beras
Air secukupnya ( seperti masak nasi biasa )

8 btr bawang merah iris halus
5 siung bawang putih
3 cabe keriting merah
3 cabe keriting hijau
5 lbr daun salam
3 batangsereh dimemarkan
Teri goreng secukupnya
Ikan asin jambal goreng secukupnya
Cumi asin goreng secukupnya
Bawang goreng secukupnya
Pete secukupnya
Garam secukupnya

Cara membuat :
1. Cuci beras. Masukkan ke dalam rice cooker. Beri air seperti memasak nasi biasa tambahkan garam secukupnya

2. Tumis bawang, cabe, pete, daun salam, sereh sampai layu dan wangi. Masukkan tumisan ke dalam rice cooker
Tambahkan sebagian teri, ikan asin dan cumi asin ke dalam beras. Hidupkan rice cooker. Masak sampai nasi matang

3. Setelah nasi matang, sajikan nasi dg ditaburi bawang goreng
4. Utk nasi liwet bakar : ambil sebagian nasi liwet , beri beberapa lembar daun kemangi bungkus dg daun pisang ,semat lidi. Bakar sebentar di happy call. Sajikan panas

No comments:

Post a Comment

BACA JUGA

5 DRAMA CHINA ROMANTIS DAN POPULER YANG PATUT DITONTON (Eternal Love,The Empress of China, The Legend of Miyue, Cruel Romance , The Legend Of Flying Daggers)

1. Eternal Love Judul     : Eternal love aka Three Lives three Worlds, Ten Miles of peach Blossoms 三生三世十里桃花 Genre   :  XianXia, Rom...

BACA JUGA